BERSATU KITA KUAT

Polsek Tambelang Lakukan Giat Menanam Pohon, Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini

Komentar 0
foto: Polsek Tambelang giat menanam pohon
foto: Polsek Tambelang giat menanam pohon

BEKASI, Satunurani.com Jum’at, (18/08/2023). Guna melestarikan alam, pihak Kepolisian Sektor Tambelang Polres Metro Bekasi melaksanakan giat Polri lestarikan Negeri penghijauan sejak dini bersama Muspika Kecamatan Tambelang di Lapangan Kecamatan Tambelang, Desa Sukarapi, Kabupaten Bekasi, Jum’at (18/08/2023).

Dalam kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambelang AKP Adrimansyah diikuti jajaran Mapolsek Tambelang, TNI dan instansi pihak Kecamatan Tambelang, Kepala Puskes dan juga anak-anak pelajar.

Kapolsek Tambelang AKP Adrimansyah mengatakan,”Dalam rangka giat Polri lestarikan Negeri penghijauan sejak dini, guna memelihara kelestarian alam terutama di lingkungan sekitar,”.

“Sangat cocok terutama di wilayah Utara di mana daerah wilayah hukum Polsek Tambelang kebanyakan masyarakatnya petani,” ucap Kapolsek Tambelang AKP Adrimansyah.

Masih kata beliau, adapun penanaman pohon untuk hari ini sekitar 50 pohon di 2 (dua) wilayah Tambelang dan Sukawangi.

Di sela yang sama, Camat Tambelang Drs. Cecep Supriyadi berharap masyarakat pun dapat menanam pohon untuk penghijauan di lingkungan.

“Hari ini kita bersama-sama menanam pohon berbagai jenis terutama pohon-pohon berakar tunggal, seperti pohon jati dan pohon buah-buahan, insyaallah kelak dapat bermanfaat baik buahnya maupun manfaatnya pohon itu sendiri,” ujar Camat Tambelang Drs. Cecep Supriyadi.

Kami berharap dengan adanya penanaman pohon ini dapat dipelihara bersama-sama dan dijaga kesuburan pohon itu sendiri.

“Semoga dengan adanya program penghijauan ini, Polri makin melaju untuk Indonesia maju,” sambungnya. (Drt)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02