BERSATU KITA KUAT

Wk. Menteri Ketenagakerjaan Mendukung Usaha UMKM Baso Ikan

Komentar 0
Foto: Wk. Menteri Ketenagakerja (kanan) dan Dirut PT Tunas Bahari Abadi (kiri).
Foto: Wk. Menteri Ketenagakerja (kanan) dan Dirut PT Tunas Bahari Abadi (kiri).

BANDUNG, Satunaruni.com – Kamis, (25/08/2022). Kekayaan laut Indonesia sangatlah banyak salah satunya adalah ikan tuna. Ikan tuna sangat banyak mengandung gizi dan vitamin yang sangat baik untuk tubuh manusia diantaranya vitamin B12, vitamin B6, vitamin D, asam lemak omega-3, zat besi, yodium, dan kalium.

Foto: Olahan Baso Ikan produksi Tunas Bahari

Daging ikan tuna dapat diolah menjadi berbagai macam dari sushi, steak dan baso. Salah satu inovasi pengolahan daging ikan tuna yang dapat diterima luas bagi masyarakat adalah baso, karena baso salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia.

Foto: Agus Gunawan selaku Owner usaha baso ikan tuna PT Tunas Bahari Abadi

Baso dapat diolah lagi menjadi berbagai menu masakan lainnya, salah satu produsen baso ikan tuna adalah PT Tunas Bahari Abadi yang berada di Muara Ciwidey Desa Cilampeni Kecamatan Katapang Kabupaten Bandung.

Produsen yang sudah berjalan dari tahun 2012 tersebut, berawal mulai usaha rumahan dan hingga sekarang telah memiliki pabrik pengolahan. PT Tunas Bahari Abadi memasarkan produknya ke berbagai kota dan kabupaten di Jawa Barat, dengan terus meningkatkan mutu dan kualitas produk baso ikan tuna.

“Tunas Bahari Abadi berharap kedepanya dapat menjangkau ke luar Jawa Barat dan ke penjuru Indonesia,” ujar Pak Haji Agus Gunawan selaku Owner usaha baso ikan tuna Tunas Bahari Abadi.

Dalam kesempatan yang berbeda PT Tunas Bahari Abadi juga mendapatkan arahan langsung dari Wk. Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Ir Afriansyah Noor, M.Si., guna meningkatkan mutu dan kwalitas usaha serta dapat mengembangkan usaha agar bisa menyerap tenaga kerja lebih banyak lagi. Hal itu untuk mengurangi pengangguran di tanah air dan usaha seperti ini sangat wajib didukung oleh semua instansi dan para tokoh masyarakat. (Citra)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02