BERSATU KITA KUAT

Kantor Garda Satu Surabaya Diserang, Diduga Ulah Preman Debt Collector

Array
Komentar 0
foto: Juriaman (Frengky)
foto: Juriaman (Frengky)

SURABAYA, Satunurani.com – Selasa, (11/11/2025). Suasana tegang mewarnai kawasan Jalan Bambe Dukuh Menanggal 1B, Surabaya, Jumat (06/11/2025) sore. Sekretariat Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Garda Satu Kota Surabaya diduga diserang dan dirusak oleh sekelompok pria yang disebut-sebut merupakan debt collector, dipimpin seseorang bernama Stephanus Kido.

Ketua Garda Satu Surabaya, Juriaman alias Frengky, menuturkan bahwa saat kejadian dirinya tengah menggelar rapat internal bersama Wakil Ketua Frengky Mata Kena dan Sekretaris Hermanto. Agenda rapat membahas pengawasan terhadap kinerja Pemerintah Kota Surabaya.

“Tiba-tiba sekelompok orang datang menggunakan mobil Toyota Avanza hitam berpelat L 1273 DAT. Awalnya mereka berpura-pura ingin menumpang ke toilet. Tapi setelah itu, mereka kembali ke mobil, mengambil senjata tajam jenis parang dan clurit, lalu melakukan perusakan,” ungkap Frengky.

Akibat aksi brutal tersebut, beberapa fasilitas kantor mengalami kerusakan. Garda Satu menilai tindakan itu sebagai bentuk premanisme yang tak bisa dibiarkan.

Menanggapi insiden tersebut, pihak Garda Satu melalui perwakilannya, Burhan, telah menunjuk firma hukum Herman & Partners sebagai kuasa hukum untuk melaporkan peristiwa ini ke Polrestabes Surabaya. Proses hukum kini tengah berjalan untuk menindaklanjuti laporan tersebut. (Saiful Rahman)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

REKOMENDASI UNTUK ANDA

ARTIKEL TERKAIT

Logo ATM - GIF 02-Small

POPULER

REKOMENDASI

MUNGKIN ANDA MELEWATKAN INI

iklan02